CABM, Jakarta 01 Oktober 2018, Corps Alumni Bumiseram Makassar (CABM) melakukan penggalangan dana untuk membantu korban gempa Bumi dan Tsunami yang terjadi di Palu dan Donggala (Sulawesi Tengah) yang terjadi pada hari Jumat, tanggal 28 September 2018. Penggalangan dana ini dilakukan dengan melibatkan para alumni CABM (SPM, BPLP dan PIP Makassar).
Ketua Umum CABM Agus SALIM mengimbau dan mengajak para anggota Bumi Seram Golf Club (BSGC), pengurus dan anggota CABM agar ikut memberikan bantuan untuk meringankan saudara-saudara kita yang sedang ditimpa musibah gempa bumi dan Tsunami di Palu, Donggala dan sekitarnya.